Internet Antara Manfaat dan Mudharat


Created At : 2015-07-14 01:16:28 Oleh : Berita Terkait Tugas dan Fungsi Dibaca : 1961
“INTERNET ANTARA MANFAAT DAN MUDHARAT”

Perkembangan teknologi informasi yang begitu cepat, membuat berbagai macam informasi dan perkembangan terkini dari berbagi belahan dunia tersaji di depan kita. Hal tersebut merupakan salah satu kelebihan Internet yang memupus perbedaan jarak dan waktu di belahan dunia.
Namun di sisi lain harus kita sadari bersama bahwa keberadaan internet ibarat pisau bermata dua. Kadar manfaat dan mudharatnya sangat bergantung kepada kita sebagai pemakainya. Disamping internet menyediakan berbagai informasi yang dapat kita serap dan kita implementasikan sebagai pengetahuan, internet juga menampilkan berbagai hal yang bermuatan negatif.
Salah satu hal berdampak negatif dari keberadaan Internet atau dunia maya adalah banyaknya konten yang berbau pornografi. Apabila keadaan ini tidak ditangani dengan serius, maka keberadaan muatan pornografi di dunia maya lama kelamaan dapat mengikis aspek “ketahanan bangsa” yang kita miliki.
Sejak tahun 2005, Indonesia masuk dalam 10 negara yang paling banyak mengakses situs porno. Tahun 2005, Indonesia berada di posisi ketujuh, tahun 2007 di posisi kelima, dan tahun 2015 di posisi ketiga. Peringkat Indonesia cenderung meningkat seiring dengan meningkatnya pengguna internet yang kini mencapai 82 juta orang. Dengan capaian tersebut, Indonesia berada pada peringkat ke-8 di dunia.
Dengan banyaknya pengakses situs porno di Indonesia, tidak menutup kemungkinan maraknya sek bebas yang berpotensi menularkan virus HIV yang sampai saat ini secara nasional penderita HIV AIDS di Indonesia mencapai 150.000 orang.
Sungguh fakta yang memprihatinkan, terutamabagi masa depan generasi muda di kemudian hari, karena pada merekalah tumpuan bagi penerus pembangunan dan kelangsungan hidup bangsa di masa yang akan datang.
Pemerintah telah berupaya mengantisipasi masalah ini. Dari sisi hokum hal ini disikapi dengan diberlakukannya Undang-undang No 44 Tahun 2008 tentang Pornografi. Sementara itu Kementerian Komunikasi dan Informatika telah mengembangkan program INSAN atau Internet Sehat dan Aman.
Untuk mendukung langkah ini, Pemerintah Daerah Kabupaten Magelang telah melakukan berbagai upaya untuk menekan praktek-praktek pornografi, diantaranya adalah dengan melakukan Sosialisasi dan Pembinaan bagi Pemilik Warnet tentang“Warnet Cakap” yaitu Cerdas, Aman, Kreatif dan Produktif yang telah dilaksanakan pada Tanggal 8 Juli 2015 di Ruang Cemerlang, dengan menghadirkan narasumber dari Dinhubkominfo Provinsi Jawa Tengah,dan dihadiri oleh para pengelola warnet se Kabupaten Magelang.
Para Pengusaha Warung Internet (Warnet) menempati posisi yang penting.Dengan mengetahui progam internet sehat dan aman maka para pengusaha warnet dapat turut meminimalisir akses terhadap muatan pornografi di dunia maya. Dan diharapkan muncul pemahaman yang benar dari pengusaha warnet untuk dapat diteruskan kepada masyarakat, utamanya kepada pengguna warnet.
Internet Sehat dan Aman pada prinsipnya adalah kegiatan untuk mengakses Internet dengan bertanggungjawab.Dalam arti bagaimana informasi yang kita akses dari internet dapat benar-benar mampu memberikan nilai tambah dan manfaat bagi kita.
Kita sadar bahwa untuk menanggulangi masalah pornografi di dunia maya (Internet) tidak akan efektif jika dilakukan dengan cara-cara yang represif. Sosialisasi dan komunikasi tepat cara dan tepat sasaran, adalah salah satu cara yang dapat kita pakai untuk mendewasakan masyarakat dalam mengakses internet.
By. Sie Komunikasi.

GALERI FOTO

Agenda

Peresmian
Kamis, 20 Desember 2018